Selasa, 23 Juli 2019
Krayan, 22 Juli 2019 – 10 (sepuluh) cara kerja baru oleh Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (Dirjen KSDAE) benar-benar diterapkan secara kolaboratif oleh Balai Taman Nasional Kayan Mentarang (TNKM) dengan masyarakat adat yang berada di sekitar kawasan penyangga. Salah satu penerapannya ialah pada kegiatan Patroli bersama Masyarakat Mitra Polhut (MMP) wilayah Long Rungan, Resort Long layu SPTN I Long Bawan.
Patroli yang dilaksanakan selama 7 hari itu (2 – 10 Juli 2019), selain untuk memastikan kondisi kawasan TN Kayan Mentarang di wilayah tersebut aman dari gangguan atau tindak pidana kehutanan (tipihut), juga dimanfaatkan untuk menginventarisasi potensi kawasan yang memungkinkan untuk dikembangkan menjadi kawasan wisata alam.
Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) I Long Bawan Suwarto, S.Hut.,MP melalui Wawan selaku Koordinator kegiatan Patroli bersama MMP di wilayah Long Rungan memastikan Kondisi hutan dan ekosistem di kawasan tersebut masih terjaga dengan baik. Hal tersebut di tandai oleh temuan Pohon Aghatis bornensis dengan diameter ±1,5 m dan tinggi ±10 m serta air terjun dengan tinggi ±8 m dan lebar ±4 m dikoordinat N.03.38.04.0 E.115.49.40.8 , selain itu juga ditemukan sumber air asin sebagai tempat satwa minum pada zona khusus.
“Kita tidak temukan indikasi tindak pidana kehutanan, di kawasan ini yang kita temukan lebih banyak potensi kehati dan potensi wisata alam yang masih terjaga lestari. Seperti pohon besar dengan diameter kurang lebih 1,5 meter kemudian Air terjun yang tingginya kurang lebih 8 meter, bahkan kita temukan sumber air asin tempat satwa biasa turun untuk minum.” Ujar Wawan yang menjabat Polhut Pelaksana Lanjutan pada SPTN I Long Bawan Balai TNKM.
Hingga akhir semester pertama tahun 2019 ini, Balai TN kayan Mentarang telah melaksanakan sedikitnya 10 (sepuluh) kegiatan di kawasan berupa Patroli bersama MMP. Kegiatan ini tidak hanya dilaksanakan di SPTN I Long Bawan, tapi juga dilaksanakan di SPTN II Long Alango dan SPTN III Long Ampung sebagai maksimalisasi pengamanan kawasan di TN Kayan Mentarang.
Sumber : Balai Taman Nasional Kayan Mentarang
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0