Linsang, Binatang Unik dan Langka dari Belantara SM Isau-Isau

Senin, 15 Juli 2019

Lahat, 15 Juli 2019. Sebagian besar orang mungkin belum pernah mendengar atau bahkan melihat secara langsung hewan yang disebut Linsang (Prionodon linsang). Suaka Margasatwa (SM) Isau-Isau merupakan salah satu dari habitat hewan yang unik dan cantik ini.

Linsang memiliki corak belang hitam dan putih dengan tubuh memanjang disertai ekor yang lebih panjang dari tubuhnya menjadikan satwa langka ini terlihat sangat unik. Keunikan lain dari linsang adalah mereka merupakan satwa nokturnal yang aktif di malam hari. Selain itu linsang merupaka hewan karnivora yang hidup di puncak pohon atau disebut arboreal yang suka memangsa burung atau hewan kecil lainnya sebagai makanannya.

Belum banyak dokumentasi maupun laporan tentang perilaku hewan ini dan sudah semestinya kita bisa mengungkap kehidupan binatang langka ini untuk ilmu pengetahuan. Selain itu juga secara bersama-sama menjaga kelestarian SM Isau-Isau yang menjadi rumah dari binatang unik dan langka ini.

Sumber : Pungky Nanda Pratama - Kader Konservasi Balai KSDA Sumatera Selatan

 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini