Sosialisasi Program Pemberdayaan Perempuan Bersama Pihak Terkait di TN Matalawa

Rabu, 14 Februari 2018

Waingapu, 13 Februari 2018. Salah satu kunci keberhasilan program adalah adanya dukungan multipihak dalam pelaksanaan suatu program/kegiatan. Pemberdayaan masyarakat merupakan salah satu contoh program/kegiatan yang membutuhkan dukungan banyak pihak, sehingga tujuan dari program pemberdayaan tersebut dapat dirasakan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Pada tahun 2018, Taman Nasional Matalawa melaksanakan program pemberdayaan masyarakat dengan pendekatan perempuan sebagai pelaku utama pelaksana program. Setelah beberapa rangkaian program dilalui dalam rangka kegiatan pemberdayaan masyarakat, pada hari ini TN Matalawa menyelanggarakan sosialisasi program pemberdayaan perempuan bersama pihak terkait. Kegiatan ini dimaksudkan untuk menyamakan persepsi, sekaligus memantapkan dukungan banyak pihak guna terlaksananya kegiatan pemberdayaan perempuan di Desa Padira Tana, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Kabupaten Sumba Tengah.

Sosialisasi program tersebut dilaksanakan di Padadita Beach Hotel, dan dalam pelaksanaannya dihadiri oleh Aparatur Desa Padira Tana, kelompok pemberdayaan perempuan Desa Padira Tana, Instansi terkait (Bappeda, Dinas Koperasi, Dinas Peternakan Kabupaten Sumba Tengah), Forum Jamatada, serta Forum perempuan Sumba (Forimba).

Kegiatan diawali dengan pembukaan acara sosialisasi oleh Kepala Balai TN Matalawa (Maman Surahman, S.Hut.,M.Si) dan dilanjutkan dengan penyampaian arahan program. Beliau menyampaikan keberhasilan program pemberdayaan perempuan ini sangat bergantung pada dukungan pihak-pihak yang hadir pada pertemuan tersebut, sehingga harapan akan terwujudnya kemandirian ekonomi bagi masyarakat sekitar kawasan hutan TN Matalawa dapat terwujud.

Selain Kepala Balai TN Matalawa, panitia pelaksana juga mengundang beberapa Narasumber dari instansi terkait untuk menyampaikan materi terkait program pemberdayaan perempuan yang dilaksanakan oleh TN Matalawa di Desa Padira Tana.

Sumber: Balai TN Matalawa

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini