Penyusunan Program Bersama Sahabat TN Gunung Palung

Kamis, 01 Februari 2018

Ketapang, 26 Januari 2018. Bertempat di Hotel Asana Nevada Ketapang Balai TNGP bekerjasama dengan IJ-REDD+ Project menyelenggarakan pertemuan Forum Sahabat Gunung Palung (SAGUPA) pada tanggal 25 Januari 2018 yang diikuti oleh BKSDA Kalbar Seksi Konservasi Wilayah I Ketapang, instansi Pemerintah Daerah Kab. Ketapang dan Kab.Kayong Utara, Yayasan Asri, Yayasan Palung, IARI, FFI, PT.KAL, PT BGA, IJ-REDD+ Project dan Tropenbos. Pertemun ini merupakan agenda lanjutan dari pertemuan-pertemuan sebelumnya. Dalam sambutan Kepala Balai TNGP saat membuka pertemuan tersebut menerangkan bahwa pada prinsipnya Balai TNGP sangat mendukung Forum SAGUPA karena dapat menjadi wadah untuk membangun kerja bersama berbagai pihak sehingga forum ini efektif menjadi sarana komunikasi dan koordinasi untuk menyelesaikan permasalahan secara komprehensif.
Beberapa agenda kegiatan Balai TNGP pada tahun ini yang diharapkam mendapat dukungan para pihak antara lain kegiatan rehabilitasi sebanyak 4000 ha, pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan ekowisata, pengembangan kerajinan tangan di Desa Pangkalan Jihing dan Desa Sempurna. Dalam pertemuan tersebut masing-masing peserta forum menyampaikan rencana kegiatan yang dapat dikolaborasikan dengan para pihak, yang dituangkan dalam Rencana Aksi Kerja Bersama Forum SAGUPA tahun 2018.
Sumber : Balai TN Gunung Palung

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini