Pengambilan Sumpah PNS dan Sosialisasi E-Kinerja Kemen LHK

Selasa, 09 Januari 2018

Kotamobagu, 8 Januari 2018 .Bertempat di aula Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone di laksanakan pengambilan sumpah PNS Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone. pengambilan sumpah PNS ini di pimpin langsung oleh Kepala Biro Setjen KemenLHK Ir. Erni Mayana, M.M. pengambilan sumpah ini di ikuti sebanyak 26 PNS yang terbagi menjadi beberapa golongan , jabatan dan angkatan. Pengambilan sumpah PNS ini merupakan kewajiban sebagai PNS yang terangkat menjadi PNS.

Harapan dengan pelaksanaan sumpah PNS ini Yakni sebagai bagian dari upaya pembinaan PNS sebagai aparatur Negara dan abdi masyarakat, dengan tujuan agar para pejabat PNS ini mempunyai kesetiaan dan ketaatan terhadap Pancasila, UUD 1945, Negara dan pemerintah serta memiliki mental yang baik, jujur, bersih, berdaya guna dan penuh tanggung jawab terhadap tugasnya, dan di dalam mendukung usaha pemerintah mendorong terciptanya good governance dan  membuat mereka menjadi lebih giat dalam bekerja, karena sampah janji yang diucapkan ini akan dipertanggungjawabkan dihadapan Tuhan Yang Maha Esa,"

Kegiatan di lanjutkan dengan sosialisasi e-kinerja Kemen LHK oleh Tmtum Rahayu, S.Sos, M.Hum. Ekinerja merupakan sarana atau aplikasi yang dibuat oleh Badan Kepegawaian Negara untuk PNS berdasarkan kegaiatan harian pegawai atau di sebut sebagai DES ( Daily Evalution sistem) . Perkembangan teknologi informasi mengubah pekerjaan sehari-hari menjadi efektif dan efisien termasuk di dalam instansi/lembaga. Tidak heran hampir semua aspek pekerjaan yang ada saat ini ditopang oleh teknologi informasi. Aplikasi ini dikembangkan untuk memudahkan aparatur dalam meng-input kegiatan/pekerjaan dan membuat Laporan Kerja Harian (LKH). Di samping itu aplikasi ini diharapkan mampu menjadi salah satu instrumen pendukung bagi pimpinan dalam mengambil keputusan terkait kinerja pegawai, unit dan satuan kerja.

Maksud dan tujuan diterapkannya e-Kinerja adalah sebagai berikut:

o             Meningkatkan kinerja organisasi dan aparatur;

o             Menjadi salah satu instrumen dalam penataan dan penyempurnaan organisasi;

o             Menjadi alat ukur prestasi kerja organisasi dan aparatur;

o             Meningkatkan kesejahteraan aparatur dengan mengacu pada prinsip keadilan “equal job for equal pay”

o             Meningkatkan motivasi kerja PNS

o             Meningkatkan disiplin kerja PNS

o             Mendorong terciptanya kompetisi yang sehat di antara aparatur;

o             Meningkatkan kompetensi SDM;

o             Menumbuhkan kreativitas dan inovasi kerja yang lebih tinggi;

o             Merekam pekerjaan harian aparatur sesuai dengan jabatan dan beban kerja;

Sumber: Balai TN Bogani Nani Wartabone

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini