Balai KSDA Aceh Evakuasi Orangutan Bersama HOCRU YOSL-OIC

Senin, 18 Desember 2017

Aceh Timur, 17 Desember 2017. Petugas Balai KSDA Aceh Resort Langsa (Azharudin) bersama tim Human Orangutan Conflict Respon Unit (HOCRU) YOSL-OIC sekitar pukul 24.00 tadi malam telah mengevakuasi satu Orangutan betina dewasa berumur 25 tahun. Orangutan tersebut ditemukan di desa Reformasi, kecamatan Peurlak Timur, kabupaten Aceh Timur - Provinsi Aceh dengan luka kritis. Tim sudah melakukan penanganan awal sampai kondisi cukup baik untuk pemeriksaan lanjutan, selanjutnya Orangutan tersebut dibawa ke Pusat Rehabilitasi Orangutan Sumatera di Batumbelin, Sibolangit, Sumatera Utara untuk mendapatkan perawatan yang lebih intensif.

Dari hasil pemeriksaan kesehatan, kondisi orangutan mengalami patah tangan kanan lalu dilakukan pemasangan softgips untuk immobilisasi lengan, cedera pada tangan kiri tapi belum bisa dipastikan patah atau dislokasi (dibutuhkan xray) serta kondisi Orangutan yang cukup lemah dengan berat badan ±20 kg. 

Sumber : Balai KSDA Aceh

 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini