Serunya Menghalau Gajah Liar Way Kambas

Rabu, 13 Desember 2017

Labuhan Ratu, 13 Desember 2017. Sore itu hujan gerimis di Taman Nasional Way Kambas,  sepanjang jalan dari pintu gerbang Plag Ijo menuju ke PLG (daerah Binjai) yang berdampingan dengan kanal dan lahan perladangan masyarakat desa Labuhan Ratu IX, hari Selasa 12 Desember 2017 kemarin sejak pukul 17.00 WIB sudah tampak kelompok gajah liar berkeliaran dijalan dan menutupi badan jalan sehingga para pengguna jalan yang akan pulang kerja dari arah PLG ke Plang Ijo tidak dapat melintas.

Petugas lapangan yang memang sudah siaga untuk menangani gangguan gajah liar di TN Way Kambas, petugas jaga dari Resort dan Seksi lingkup TNWK terdekat, didukung oleh tim ERU Margahayu, WRU dari WCS-IP, MMP-Pam Gajah, dibantu oleh masyarakat desa bersama-sama melakukan penjagaan, mengantisipasi gajah liar masuk ke perladangan masyarakat dan selanjutnya melakukan penghalauan dan penggiringan gajah liar agar kembali masuk ke dalam kawasan hutan Taman Nasional Way Kambas.

“Seru sekali melakukan penjagaan, penghalauan dan penggiringan gajah liar yang akan keluar kawasan hutan menuju perladangan masyarakat. Diperkirakan rombongan gajah liar ini adalah kelompok 40 ekor, alhamdulillah pada pukul 19.44 WIB, kelompok gajah liar meninggalkan jalan Plang Ijo – PLG kembali masuk ke dalam hutan.” Demikian ungkapan Kepala Balai TN Way Kambas, Subakir, SH, MH, yang pada saat itu bergabung bersama petugas dan masyarakat melakukan patroli penanggulangan gangguan gajah liar di TN Way Kambas.  

“Terimakasih atas kerjasama semua fihak, terus tingkatkan kewaspadaan dan terus lakukan pemantauan agar gajah-gajah liar di TN Way Kambas tidak keluar kawasan Hutan TNWK, tetapi juga tetap utamakan keselamatan dan kesehatan dalam bekerja.” ucap bapak Subakir, SH, MH.

Sumber : Hartato - Balai TN Way Kambas

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini