TNKT Laksanakan Kegiatan Transplantasi Karang Dalam Rangka Pemulihan Ekosistem Kawasan

Rabu, 13 September 2017

Ampana-Rabu, 13 September 2017-Balai Taman Nasional Kepulauan Togean telah melaksanakan kegiatan Transplantasi karang “ serentak di SPTN Wilayah I Wakai dan SPTN Wilayah III Popolii pada  tanggal 7-13 September 2017. Lokus transplantasi karang pada SPTN Wilayah I Wakai adalah Lokasi Bekas Pos Jaga Perusahaan Tomatsu (bergerak di bidang Budidaya Mutiara) Desa Bomba sedangkan Lokus pelaksanaan transplantasi karang pada SPTN III Popolii adalah di Reef Lumpatan Desa Popolii. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk merehabilitasi kondisi terumbu karang yang telah rusak demi tercapainya pemulihan ekosistem terumbu karang yang berada di kawasan Taman Nasional Kepulauan Togean. Kegiatan dilaksanakan oleh Balai TNKT bekerjasama dengan stakeholder terkait (Pemerintah Daerah, LSM dan Institusi) seperti Dinas Perikanan, HPI Kabupaten Tojo Una-Una, Dinas Pariwisata, Yayasan Tolokah, dan mahasiswa Universitas Padjajaran.

Metode kegiatan transplantasi karang yang telah dilaksanakan menggunakan metode jaring laba-laba. Metode ini cukup efektif dan efisien baik dalam pembuatan media maupun pemasangannya.  Jaring laba-laba yang digunakan pada SPTN Wilayah I Wakai sebanyak 35 unit dan tiap unit media terdapat ±18 bibit sehingga total bibit yang telah ditanam adalah 630 bibit dan Jaring laba-laba yang digunakan pada SPTN Wilayah III Popolii sebanyak 70 unit dan tiap unit media terdapat ±18 bibit sehingga total bibit yang telah ditanam adalah 1260 bibit.  Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat membantu mempercepat pemulihan kondisi terumbu karang yang telah rusak dan memperluas tutupan karangbaik di kawasan TNKT.

 Sumber: Balai TN Kepulauan Togean

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini