Penyerahan Satwa KE BBKSDA Jabar Pun Terus Mengalir

Jumat, 08 September 2017

Bandung (8/9/2017). Satu lagi penyerahan elang brontok (Spizaetus cirrhatus) ke Balai Besar KSDA Jawa Barat melalui petugas Resort Konservasi Wilayah Cagar Alam Gunung Burangrang pada hari Kamis tanggal 7 September 2017 yang dilakukan oleh warga Desa Legok Huni, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta bernama Hamdan Watete. Raptor tersebut ditemukan oleh Hamdan dalam kondisi terperangkap tidak berdaya dengan kaki terluka bulan lalu di sebuah gudang dalam area workshop PT. Danwo Steel Sejati yang berada di Jalan raya Cikampek Gintung Kerta Klari, Karawang Timur.

Burung yang telah mendapat perawatan selama sebulan tersebut, akhirnya diserahkan kepada petugas di lokasi yang sama saat pertama kali ditemukan, selanjutnya burung pemangsa tersebut akan dievakuasi ke Pusat Konservasi Elang Kamojang untuk observasi dan direhabilitasi.

Dihari yang sama petugas Resort Konservasi Wilayah Bogor telah melakukan evakuasi terhadap 4 (empat) jenis satwa dalam keadaan hidup dan 2 specimen satwa dalam bentuk opsetan dari Jl. Pramuka No.17A, Cikondang Kota Sukabumi. Keempat jenis satwa hidup tersebut yaitu 1 (satu) ekor Binturong (Artictis binturong), 1 (ekor) Kakatua Jambul Kuning (Cacatua sulphurea), 1 ekor Kasuari (Casuarius) dan 1 ekor Elang Brontok (Spizaetus cirrhatus) sedangkan 2 specimen yang diterima berupa opsetan Harimau sumatera (Panthera tigris sumaterae) dan Beruang Madu (Helarctos malayanus).

Melalui Berita Acara Penitipan keempat satwa hidup tersebut akan dirawat di Lembaga Konservasi Khusus PPS Cikananga untuk direhablitasi dan dimasukan dalam program pelepasliaran dan 2 opsetan saat ini masih diamankan di Kantor Bidang KSDA Wilayah I Bogor.

Tingginya intensitas penyerahan satwa liar ke BBKSDA Jabar, ini merupakan salah satu impact yang positif dari pemberitaan yang tengah gencar dilakukan oleh BBKSDA Jabar melalui berbagai media sosial, baik melalui facebook, twitter, instagram dan website.

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini