BKSDA Bengkulu Lakukan Konsultasi Publik Enggano

Rabu, 06 September 2017

Bengkulu, 6 September 2017. Balai KSDA Bengkulu menggelar kegiatan Konsultasi Publik Penyusunan Rencana Penataan Blok dan Rencana Pengelolaan Kawasan Konservasi pada Kesatuan Pengelolaan Hutan Konservasi (KPHK) Enggano di Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara. Acara konsultasi publik yang dilaksanakan pada tanggal 6 September 2017 dipimpin langsung oleh Kepala Balai KSDA Bengkulu, Ir. Abu Bakar. Kegiatan konsultasi publik dibuka oleh Kepala Bappeda Kab. Bengkulu Utara, Dr. Sahat Situmorang. Turut hadir sebagai tenaga ahli penyusunan dokumen bloking dan rencana pengelolaan Ir. Agus Susatya, M.Sc. Ph.D. dari Universitas Bengkulu.

KPHK Enggano berada di Pulau Enggano, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara. KPHK Enggano terdiri dari beberapa kawasan yaitu Taman Buru Gunung Nanu’ua, CA Kioyo I dan II, CA Tanjung Laksaha, dan CA Telok Klowe Sungai Bahewo. Total luas kawasan KPHK Enggano adalah 9.280,822 Ha. Penyusunan dokumen Penataan blok dan rencana pengelolaan KPHK Enggano dilakukan oleh Tim Penyusunan Blok dan Rencana Pengelolaan dan didukung oleh Universitas Bengkulu.

Masyarakat adat Enggano merupakan salah satu pilar utama pengelolaan kawasan konservasi KPHK Enggano. Penduduk asli pulau Enggano terdiri dari Suku Kauno, Suku Kaahoa, Suku Kaharuba, Suku Kaitaro, Suku Kaharubi dan Suku Kaamay (suku pendatang). Sistem Pengelolaan Sumber Daya Alam di Pulau Enggano dikelola secara adat oleh masyarakat Pulau Enggano melalui sistem kaudar. Ke depan, pengelolaan kawasan konservasi KPHK Enggano akan dikelola secara kolaboratif dengan masyarakat Adat Enggano serta stakeholders kunci lainnya.

Sumber: Balai KSDA Bengkulu

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini