Penyegaran MPA TN Matalawa Tunjukkan Kesiapsiagaan Memasuki Musim Kemarau

Rabu, 23 Mei 2018

Waingapu, 23 Maret 2018.  Memasuki pertengahan tahun 2018, Balai Taman Nasional Manupeu Tanah Daru dan Laiwangi Wanggameti (TN Matalawa) menunjukan kesiapsiagaan dalam melakukan pencegahan kebakaran hutan dan lahan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan penyegaran Masyarakat Peduli Api (MPA) pada tiga desa yaitu Desa Nangga, Desa Tadulajangga, dan dari Desa Nggongi. Kegiatan ini diselenggarakan di Kantor Desa Tandulajangga, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur. Narasumber pada kegiatan ini terdiri dari 5 (lima) orang yaitu tiga orang dari pengelola kawasan, Kepala Balai TN Matalawa, Kepala SPTN Wilayah III Matawai Lapau dan Kepala Sub Bagian Tata Usaha. Sedangkan materi pengamanan secara umum diberikan oleh aparat keamanan dari Polsek Karera dan Koramil Karera.

 

Perwakilan tiap desa yang keseluruhannya berjumlah 54 orang sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Dari kegiatan ini, diharapkan bahwa masyarakat dapat lebih memahami cara-cara penanganan sebelum, setelah, dan saat terjadi kebakaran hutan. Selain itu, pemberian materi dari aparat penegak hukum dapat dijadikan sumber informasi bagi masyarakat untuk mensosialisasikannya kepada warga lain untuk tidak membakar kawasan hutan. Masyarakat juga diharapkan dapat melaporkan secepatnya kejadian kebakaran hutan di Call Center Matalawa.

 

Sumber: Balai Taman Nasional Manupeu Tanah Daru dan Laiwangi Wanggameti

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini