9 Mahout Flying Squad Dapat SK

Jumat, 20 April 2018

Lubuk Kembang Bunga, 19 April 2018 – Balai TN. Tesso Nilo (TNTN) serahkan Surat Keputusan (SK) kepada para mahout yang merawat gajah Taman Nasional Tesso Nilo di Camp Flying Squad Lubuk Kembang Bunga.

SK diberikan oleh Balai TN. Tesso Nilo sebagai bentuk pemberian status legalitas bagi para mahout dalam merawat gajah binaan di flying squad. Mahout yang bertugas di flying squad sebanyak 9 orang. Mahout tersebut merupakan tim yang merawat, membina dan melatih 8 ekor gajah jinak untuk menangani mitigasi/konflik satwa khususnya gajah liar di kawasan TN. Tesso Nilo.

SK diserahkan oleh Kepala Balai TN. Tesso Nilo yang diwakili oleh Kepala Seksi Wilayah I Lubuk Kembang Bunga, Bapak Taufiq Haryadi, SP. Dalam kesempatan tersebut beliau memberi wejangan dan arahan kepada mahout agar terus semangat bekerja dan bekerja ikhlas untuk kelestarian Gajah Sumatera  dan TN. Tesso Nilo.

Selain itu kepala Balai TN. Tesso Nilo, Bapak Supartono, S.Hut, M.P menyampaikan bahwa Tesso Nilo sebagai salah satu pusat konservasi gajah di indonesia, dan akan segera mengaktifkan dan menjalankan klinik gajah di kompleks flying squad. Dengan adanya klinik tersebut tentunya akan mempermudah dan mensuport kegiatan tim mitigasi konflik satwa. Selain itu juga mimpi besarnya agar klinik satwa tersebut dapat menjadi rujukan untuk penanganan satwa khususna satwa liar di Provinsi Riau.

Para mahout sangat gembira atas penyerahan SK tugas tersebut. “Kami mengucapkan terimakasih kepada Kepala Balai Taman Nasional Tesso Nilo telah mengeluarkan surat keputusan untuk pegangan kami dalam bekerja merawat gajah, semoga ini merupakan awal dari kemajuan flying squad TNTN” terang salah seorang mahout.

Sumber : Balai Taman Nasional Tesso Nilo

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini