Merawat Kebersamaan Menjaga Laut Karimunjawa

Selasa, 11 Agustus 2020

Karimunjawa, 10 Agustus 2020 – Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) Tahun 2020 kali ini mengusung tema “Nagara Rimba Nusa : Merawat Peradaban Menjaga Alam” yang diperingati berbeda dari tahun–tahun sebelumnya karena adanya pandemi Covid-19. Peringatan HKAN dilaksanakan di lokasi masing-masing UPT seluruh wilayah Indonesia melalui daring.

Balai Taman Nasional Karimunjawa (TNKJ) turut mendukung peringatan HKAN melalui Aksi Bersih Pantai di Pantai Legon Lele, Resort Legon Lele, Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah II Karimunjawa. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Balai TNKJ dan di ikuti sekitar 70 orang yang terdiri dari unsur Staf TN. Karimunjawa, Camat Karimunjawa, Polsek Karimunjawa, Koramil Karimunjawa, Syahbandar Karimunjawa, Perikanan Karimunjawa, dan Mitra kerja Balai TNKJ yg bergerak di bidang wisata. Aksi bersih pantai ini dilanjutkan dengan zoom meeting serentak seluruh Indonesia.

Kegiatan bersih pantai dengan tetap menjaga protokol kesehatan di masa new normal pandemi Covid-19 ini, menghasilkan sejumlah sampah sebanyak 284 kg dengan rincian sebagai berikut:

  1. Sampah plastik/atom 221,5kg
  2. Kaca beling 41 kg
  3. Styrofoam 10,5 kg
  4. Karet/sepatu/sandal 11kg

Kebersamaan yang telah terjalin dengan baik antar stakeholder di Karimunjawa perlu dirawat dan dijaga untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat serta ekosistem Taman Nasional Karimunjawa tetap terjaga.

Sumber : Balai Taman Nasional Karimun Jawa

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini