Bantuan Usaha Kelompok Cair, MDK Jinato Marennu Inisiasi Pertemuan Anggota dan Pendamping

Senin, 20 Juli 2020

Jinato, TN Taka Bonerate - Kepulauan Selayar, 20 Juli 2020. Bulan lalu telah dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan pakta Integritas antara Balai Taman Nasional (TN) Taka Bonerate dan Kelompok Nelayan yang berada di sekitar kawasan TN Taka Bonerate. Ini merupakan salah satu dasar penyerahan bantuan usaha kepada kelompok tersebut. Jum'at, 17 Juli 2020 kemarin bertempat di ruang pertemuan kantor Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah II Jinato dilaksanakan pertemuan pendampingan kelompok atas inisiatif dari kelompok Model Desa Konservasi (MDK) "Jinato Marennu". Kelompok ini bergerak dalam bidang usaha pelayanan wisata dengan divisi pemandu wisata, homestay, kuliner, cinderamata dan seni budaya.

Hadir dalam pertemuan ini yaitu Ketua, Pengurus, anggota kelompok, sekretaris desa, babinsa, danpos resor Jinato serta pendamping kelompok. Pertemuan ini dibuka oleh Kepala SPTN Wilayah II Jinato, Aisyah Amnur dengan memberikan arahan terlebih dahulu.

"MDK Jinato Marennu ini terbilang kelompok dengan jumlah anggota paling banyak dan mempunyai divisi yang cukup banyak juga, kelompok silahkan menentukan program-program kedepan," ujar Aisyah Amnur

Proposal pengajuan bantuan usaha sudah dimasukkan tahun lalu namun melihat jumlah nominal lebih besar maka bagaimana kelompok memilih kebutuhan dengan skala prioritas barang mana yang dibutuhkan oleh kelompok.

"Bantuan usaha berupa uang telah ditransfer, cair direkening masing-masing kelompok," jelas Syamsuriani Penyuluh/Pendamping Kelompok memulai pertemuan sore ini (17/07).

Kemudian Syamsuriani membacakan point-point utama dalam Perjanjian Kerjasama (PKS) serta isi pakta integritas yang sudah di tandatangani oleh ketua kelompok, Rustam. Dengan tujuan agar semua pengurus dan anggota kelompok bisa memahami dan mengetahui hak dan kewajiban kelompok.

Setelah pembacaan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta diskusi untuk mengetahui perkembangan yang terjadi didalam kelompok. Dengan turunnya bantuan usaha ini diharapkan kelompok bisa semakin mandiri dan tidak lagi menggantungkan bantuan dari pemerintah.

Sumber:  Asri - PEH Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah II Jinato Balai Taman Nasional Taka Bonerate (Foto & Teks)

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini