Polhut BTN Bogani Nani Wartabone Terus Berinovasi dalam Program Pengamanan & Perlindungan Hutan

Senin, 01 Juli 2019

Kotamobagu, 1 Juli 2019. Pada tanggal 27, 28 Juni 2019 Anggota Polhut dr bagian/urusan perlindungan TU Balai TN Bogani Nani Wartabone (Ridwan Abdul dan Mardonal Napitupulu) bersama sama dengan Polres kotamobagu kordinasi ke beberapa Ka. Polsek (Polsek Lolayan, polsek Dumoga Timur, Polsek Dumoga Barat)  sebagai upaya membangun & memelihara komunikasi untuk memperkuat jejaring dalam pengelolaan TN, serta sebagai tindak lanjut penyeleseian kasus tindak pidana kehutanan dengan salah satunya melibatkan Babinkamtibmas. kgiatan ini juga sebagai upaya tindak lanjut membahas penanganan penyelesaian permasalahan tipihut seperti Illegal logging di desa Mengkang, Peti di desa Dumoga I & juga antisipasi terjadinya kasus jual beli lahan.

Selain itu tim Perlindungan Balai, Anggota Resort, bag. perlindungan SPTN II Doloduo bersama sama dgn anggota polres Kotamobagu juga didampingi Anggota Babinkamtibmas melakukan kunjungan ke beberapa kepala desa (Dumoga I, Mengkang & Matayangan). Keterlibatan Babinkamtibmas sebagai bagian dari hasil kordinasi dengan para Kapolsek untuk melibatkannya dlm penanganan pernasalahan tipihut yang terjadi didesa khususnya yang berbatasan dengan kawasan TNBNW.

Permasalahan kegiatan tindak pidana kehutanan seperti pembalakan liar (Illegal Logging), pembukaan lahan perkebunan dan penambangan emas tanpa izin (PETI) merupakan suatu tugas dan tanggung jawab semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat. Maka dari itu dalam pelaksanaan kegiatan dan program penanggulangan illegal logging oleh Polhut TN Bogani Nani Wartabone terus diupayakan melalui berbagai macam tindakan mulai dari yang bersifat pre emtif, preventif, represif sampai dengan yudisif. Hal ini merupakan salah satu hal yang menjadi bahan diskusi dimana salah satu pemecahannya meningkatkan kegiatan pencegahan seperti patroli bersama stakeholders.

Dalam perlindungan dan pengamanan hutan Bapak Drh. Supriyanto selaku Kepala Balai TN Bogani Nani Wartabone meminta para anggota polhut agar tetap siap siaga dan terus rutin melakukan patroli, agar gangguan permasalahan Tipihut tersebut dapat dicegah dan diminimalisir, tentunya dengan tetap berkoordinasi yang intensif dengan pihak terkait terutama dengan pihak kepolisian, serta memaksimalkan peran serta Masyarakat Adat dalam mengatasi masalah illegal logging. “Jiwa korsa rimbawan harus tetap dipupuk, semangat dalam pengabdian dan melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi serta tanggungjawab harus tetap dijaga sehingga cita – cita mulia rimbawan untuk mewujudkan hutan lestari dan masyarakat sejahtera dapat diwujudkan”.

Sumber: Kusmayanti, S.Hut (KSBTU) - Balai TN Bogani Nani Wartabone

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini