Pembinaan Penyelam Kompressor oleh TN Wakatobi

Rabu, 19 April 2017

Wangi-wangi, 19 April 2017 pukul 11.30 WITA, Tim patroli perairan TN Wakatobi bersama KKP Wakatobi menjumpai penyelam kompressor di lokasi Shark Point Sombu yang merupakan salah satu site menyelam bagi wisatawan di Wangi-wangi. Mereka merupakan masyarakat mola nelayan bakti kecamatan Wangi-wangi Selatan dan dari hasil pengakuan mereka diketahui mereka telah menangkap gurita.

Oleh Tim,kegiatan mereka dihentikan dan dilakukan pembinaan serta diberi pemahaman agar tidak melakukan pengambilan hasil laut dengan menggunakan kompressor pada lokasi penyelaman, selain membahayakan diri karena udara yang dihirup kotor, dapat menyebabkan kelumpuhan bahkan kematian. Pengambilan hasil laut dengan menggunakan kompressor juga bisa menyebabkan pengambilan hasil laut secara berlebih dan juga bisa terindikasi dengan penggunaan racun baik potassium maupun tuba. Selain itu, akan merugikan nelayan lain yang mengambil hasil laut dengan cara tradisional, mereka akan kesulitan mendapatkan hasil dan dimungkinkan akan terjadi konflik antar nelayan dalam mencari hasil laut jika hal ini terus berlarut. Penggunaan kompressor merupakan salah satu cara penangkapan yang merusak lingkungan.

Tim juga mengarahkan nelayan agar memanfaatkan pada lokasi yang telah ditetapkan, tidak melakukan aktifitas pada lokasi penyelaman wisatawan sehingga diharapkan kehidupan masyarakat menjadi lebih baik dan terjadi peningkatan ekonomi dengan pemanfaatan jasa lingkunganyang tidak melulu memanfaatkan sumberdaya alamnya secara langsung.

Sumber Info : Balai TN Wakatobi

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini