Rabu, 05 April 2017
Pulang Pisau, 5 April 2017. Salah satu mitra BKSDA Kalimantan Tengah yaitu Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF) kembali memindahkan 12 (duabelas) orangutan ke lokasi pra pelepasliaran di Pulau Salat Desa Pilang Kecamatan Jabiren Raya Kabupaten Pulang Pisau. Keduabelas orangutan yang terdiri dari 9 betina dan 3 jantan dengan umur berkisar antara 10-16 tahun merupakan orangutan yang diselamatkan atau disita hasil kerja sama BKSDA Kalimantan Tengah dengan Yayasan BOSF. Kegiatan pra-pelepasliaran ini diikuti oleh BKSDA Kalimantan Tengah, Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, Yayasan BOSF, dan PT. Sawit Sumbermas Sarana Tbk.
Untuk mengelola lahan berhutan seluas 2.100 hektar, Yayasan BOSF bermitra dengan PT. Sawit Sumbermas Sarana Tbk. Lahan ini diperkirakan dapat menampung ratusan orangutan untuk tahap pra-pelepasliaran. Sebelum memasuki tahapan ini, orangutan menjalani proses rehabilitasi yang mencapai tujuh tahun dimulai dari Baby School dan naik ke sejumlah tingkatan di Sekolah Hutan, mirip sekolah manusia. Pulau pra-pelepasliaran ini harus memiliki lingkungan yang menyerupai habitat hutan, memiliki sumber pakan alami yang cukup, terjaga namun terpantau perkembangan proses adaptasinya. Setelah orangutan dapat beradaptasi dengan baik di pulau tersebut, mereka dinyatakan siap untuk dilepasliarkan di hutan.
Sumber Info : Balai KSDA Kalimantan Tengah
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0