BBKSDA Sumut Apresiasi Keberhasilan Polda Sumatera Utara

Kamis, 28 Februari 2019

Medan, 27 Februari 2019. Setelah berhasil menangani 2 (dua) kasus dugaan pelanggaran tindak pidana bidang konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya, yaitu digagalkannya perdagangan on-line  satwa liar dilindungi 3 (tiga) individu Lutung Emas (Trachypithecus auratus), 3 (tiga) individu anak Elang Brontok dan 1 (satu) individu Macan Akar, pada Selasa 8 Januari 2019, di Dusun III Desa Paluh  Manan, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang.

Serta pengungkapan kasus perdagangan organ tubuh satwa liar berupa 1 lembar kulit beserta kepala Harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrensis) dan 1 lembar Macan Dahan (Neofis diardi) pada Minggu, 27 Januari 2019, di Desa Bukit Mas, Dusun Pantai Gadung, Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat, dimana penanganan kedua kasus tersebut merupakan hasil kerjasama yang baik antara Balai Besar KSDA Sumatera Utara dan Polda Sumut.

Atas dukungan dan bantuan dari Kepolisian Daerah Sumatera Utara dalam penanganan kasus-kasus dibidang KSDAE ini, Kepala Balai Besar KSDA Sumatera mengapresiasinya dengan pemberian piagam penghargaan kepada jajaran Polda Sumut, khususnya Direktorat Reserse Krimanal Khusus (Ditreskrimsus).

Penyerahan piagam penghargaan kepada 14 (empat belas) orang dilakukan di ruangan Direskrimsus, pada Selasa 26 Februari 2019, yang diserahkan langsung oleh Kepala Balai Besar KSDA Sumatera Utara, Dr. Ir. Hotmauli Sianturi, M.Sc.For. secara simbolis kepada Direktur Reskrimsus, Kombes Pol. Rony Samtana, S.IK., MTCP  dan Kanit 3 Subdit IV Tipidter Ditreskrimsus, Kompol Wira Prayatna, SH., S.IK., MH.

“Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kami kepada jajaran Polda Sumut yang sudah membantu tugas-tugas kami dalam menangani permasalahan dibidang konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya. Kedepannya kami masih berharap dukungan dan kerjasama yang baik  dari Bapak-bapak Kepolisian Daerah Sumatera Utara,” ujar Hotmauli.

Khusus penghargaan untuk Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara, menurut Hotmauli, akan dikoordinasikan dengan Direktur Jenderal KSDAE agar berkenaan meluangkan waktunya menyerahkan langsung penghargaan tersebut kepada Kapolda.

“Terima kasih kepada Ibu Kepala Balai Besar KSDA Sumatera Utara beserta jajarannya yang telah memberikan penghargaan ini, dan ini akan menjadi penyemangat bagi kami untuk lebih giat lagi dalam bertugas. Apa yang kami lakukan merupakan bentuk tanggung jawab kami untuk ikut menjaga serta mewariskan sumber daya alam kepada anak cucu kita generasi yang akan datang,” balas sambutan Rony Samtana.

Usai penyerahan penghargaan dilanjutkan dengan ramah tamah. Dalam acara tersebut Kepala Balai Besar KSDA Sumatera Utara didampingi Kepala Bidang Teknis, Ir. Irzal Azhar, M.Si., Kepala Seksi Perencanaan, Perlindungan dan Pengawetan, Amenson Girsang, SP., Kepala Seksi Pemanfaatan dan Pelayanan, Suyono, SH., dan Kepala Sub Bagian Data, Evaluasi Pelaporan dan Kehumasan, Andoko Hidayat, S.Hut., MP.

Sumber : Nofri Yeni SP. - PEH Pertama Balai Besar KSDA Sumatera Utara

 

 

 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini