Kepala BBKSDA Riau Terima Serahan Seekor Anak Beruang Madu

Kamis, 31 Januari 2019

Pekanbaru, 31 Januari 2019. Seekor anak Beruang Madu berumur sekitar 5 bulan diserahkan secara sukarela oleh seorang aparat penegak hukum bernama Aiptu Subagiyo kepada Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Riau yang diwakili anggota Tim Rescue, Selasa 29 Januari 2019.

Penyerahan ini dilakukan setelah yang bersangkutan mendapat anak Beruang dari seorang sahabatnya. Beliau menitipkan satwa tersebut dengan harapan agar Balai Besar KSDA Riau dapat segera membantu pelepasliaran di habitatnya.

Saat ini satwa berada dalam kandang transit satwa untuk dilakukan observasi setelah sebelumnya dilakukan pemeriksaan kesehatan awal dan menunggu saatnya anak Beruang  dapat dilepasliarkan kembali ke alam bebas.

Kepala Balai Besar KSDA Riau, Suharyono menyampaikan terima kasih kepada Aiptu Subagiyo atas  kesadaran dan upaya konservasi yang dilakukannya.

#CONSERVATION everyonecandoit

 

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini