Sabtu, 07 Juli 2018
Yogyakarta, 6 Juli 2018. Pelataran Shiwa Candi Prambanan menjadi tempat talkshow Festival Taman Nasional dan Taman Wisata Alam (FTN&TWA) tahun 2018. Kepala Balai Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) Supartono, S.Hut, MP mengisi talkshow dengan tema "Konservasi Satwa Liar, Lingkungan Hidup dan Kemanusiaan" pada tanggal 6 Juli 2018. Supartono menerangkan potensi yang terdapat di TNTN seperti Paket wisata panen madu sialang, panen madu ternak, dan Mahout Wanna Be.
Khusus paket wisata unggulan Mahout Wanna Be, Supartono menerangkan bahwa wisata ini berupa kegiatan sehari menjadi pawang gajah, seperti mengangon gajah, memberi makan gajah, memandikan gajah dan mengamati perilaku gajah.
“Nanti tamu akan tahu menjadi SUPIR gajah, menjadi supir gajah sama dengan bersama dengan pacar, harus dengan hati” ungkap Supartono sambil tertawa. Inilah kesempatan untuk benar - benar dekat dengan gajah tambahnya.
Selain menonjolkan wisata Mahout Wanna Be, Supartono juga menerangkan potensi wisata lainnya seperti susur sungai, bersepeda di hutan, tracking di hutan serta tubing dan mandi balimau potang mogang bersama gajah, yang merupakan event wisata memadukan budaya dengan potensi gajah yang dilakukan untuk menyambut bulan Ramadhan. Inilah Beautiful of Tesso Nilo National Park
Sumber : Balai Taman Nasional Tesso Nilo
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0