Stand Kehutanan Terbaik Ke-2 Dalam Pameran Halo Sultra Ke 54 Di Kendari

Senin, 30 April 2018

Kendari, 30 April 2018. Stand Kehutanan yang terdiri dari Dinas Kehutanan, BKSDA Sulawesi Tenggara, BTN Rawa Aopa Watumohai, BPKH wilayah XXII Kendari, BPDASHL Sampara dan Manggala Agni Daops Tinanggea, meraih juara stand terbaik ke-2 pada Pameran/Expo Halo Sultra ke 54  di Kendari.

Setiap tahun dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Sulawesi Tenggara yaitu tanggal 27 April, diadakan Pemeran yang bertajuk “Halo Sultra”. Pameran di ikuti oleh semua SKPD dan Kabupaten se Provinsi Sulawesi Tenggara, Perguruan Tinggi, Pihak Swasta dan beberapa provinsi sekitar Sulawesi Tenggara berjumlah ± 115 instansi yang berlangsung dari tanggal 23 sampai dengan 27 April 2018 bertempat di area tugu ex MTQ Kota Kendari.    

Tema yang di usung pada pameran ini yaitu “Melalui Pengelolaan Hutan Yang Lestari kita Wujudkan Masyarakat Sulawesi Tenggara Mandiri, Sejahtera dan Berdaya Saing”. Dengan menampilkan ikon Satwa Soa-Soa (Hydrosaurus amboinensis).

Dalam stand masing-masing instansi/UPT menampilkan produk unggulannyanya, Dinas Kehutanan menampilkan produk KPH, BKSDA Sulawesi Tenggara dengan potensi wisata TWAL Kepulauan Padamarang (bawah laut, pantai dan savanah), BTN Rawa Aopa Watumohai menampilkan konsep ekosistem hutan pegunungan dataran rendah dan savanah, BPKH wilayah XXII Kendari menampilkan peta terbaru hasil pemutahiran di provinsi Sulawesi Tenggara, BPDASHL Sampara dengan program penanaman pada lahan kritis dan Manggala Agni Daops Tinanggea menampilkan kinerja dalam menanggulangi Karhutla. Selain itu diberikan pula doorprize/hadiah bagi pengunjung yang berhasil menjawab pertanyaan yang diajukan.

Pj. Gubernur Sulawesi Tenggara Bpk Drs. Teguh Setiyabudi M.Pd menyampaikan sangat antusias pada saat mengunjungi stand kehutanan. Sekitar kurang lebih 1.200 orang pengunjung yang berkunjung dan berfoto di stand kehutanan selama pameran berlangsung. Pada puncak acara peringatan HUT Sultra tanggal 27 April 2018  stand kehutanan meraih juara stand terbaik ke-2 pada Pameran/Expo Halo Sultra ke 54. 

 

Sumber:  BKSDA Sulawesi Tenggara  

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini