Pantau Aktivitas Pengunjung Bunaken Dan Penyu Bertelur

Jumat, 27 April 2018

Manado, 27 April 2018. Sekali dayung 2 – 3 pulau terlampaui, begitulah kata pepatah, dalam kesempatan memantau aktivitas wisatawan yang menyelam di Pulau Bunaken kami juga melakukan pemantau pendaratan penyu bertelur di Pulau Siladen.

Kegiatan pemantauan aktivitas pengunjung di Pulau Bunaken dilakukan oleh tim patroli wisata antara lain memeriksa tiket wisatawan mancanegara dan nusantara, mengingatkan crew boat di perahu wisata agar tidak membuang jangkar sembarangan, mengingatkan untuk berhati-hati serta menjaga diri dalam berkegiatan wisata, serta sangat penting bagi wisatawan agar tidak berdiri ataupun menginjak karang, dan memegang karang pada saat bersnorkelling dan diving.

"Pertumbuhan karang sangat lambat, ekosistemnya kompleks, tempat aneka biota perairan berkembang dan pemijahan ikan, serta primadona bagi wisatawan minat khusus Diving", tutur Gatot Santoso, S.Pi, MA - PEH Muda Taman Nasional Bunaken disela-sela aktivitasnya.

"Dalam kesempatan ini kami juga mengecek pendaratan penyu yang bertelur di Pulau Siladen. Kegiatan ini sangat menarik bagi wisatawan mancanegara, mereka sangat perhatian pada pelestarian satwa-satwa yang dilindungi, terdapat 121 butir telur penyu di pantai Siladen Timur, penyu mendarat tanggal 26 April malam hari dan kami pindahkan agar terhindar dari terpaan gelombang dan predator serta diusahakan untuk bisa menetas, dari jumlahnya diduga penyu hijau (Chelonia mydas)", tutur Gatot.

 

 Sumber : BTN Bunaken

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini