Mendidik Generasi Muda Mencintai Alam di Kelimutu

Jumat, 27 April 2018

Kelimutu, 27 April 2018. Nina Suhartina seorang profesional di bidang pendidikan konservasi memberikan kegiatan pendidikan dengan tema "Generasi Muda Mencintai Alam dan Lingkungan Hidup". Pendidikan konservasi ini diberikan kepada kader generasi muda di sekitar kawasan Taman Nasional Kelimutu pada tanggal 25 s.d. 28 April 2018. Aktivitas pendidikan ini meliputi kegiatan indoor visit to school di SDN Woloara Kec. Kelimutu dan SMPK Marsudirini Detusoko Kec. Detusoko serta kegiatan outdoor berupa pendidikan interpretasi di Danau Kelimutu dan Arboretum Kelimutu. Selain itu dilaksanakan kegiatan clean up atau bersih-bersih jalur trekking Danau Kelimutu. Melalui kegiatan ini, dapat menumbuh kembangkan rasa cinta dan peduli terhadap Danau Kelimutu dan lingkungan hidup bagi generasi muda.

Sumber : Balai Taman Nasional Kelimutu

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini