Kelahiran Bayi Gajah di Balai KSDA Bali

Senin, 23 Januari 2017

Bali – 22 Januari 2017. Balai KSDA Bali bersama PT. KASIANAN (Bali Elephant Camp) bekerjasama mendukung upaya konservasi tumbuhan dan satwa liar. Bali Elephant Camp merupakan salah satu lembaga konservasi berupa Taman Satwa yang berlokasi di Desa Carangsari, Kecamatan Petang. Hasil kerjasama tersebut pada hari Rabu, 22 Juni 2016 pukul 03.33 WITA telah lahir seekor bayi gajah dengan jenis kelamin betina, memiliki berat 85 kg dan tinggi 80 cm dari indukan Agnes dan Edo. Bayi gajah yang lahir pertama ini bertepatan dengan suasana hari suci Saraswati, oleh karena itu diberi nama Saraswati.

bali1

Kelahiran kedua pada hari Rabu, 23 November 2016 pukul 2.52 WITA dengan jenis kelamin jantan. Bayi gajah ini memiliki berat 85 kg, panjang 90 cm, dan tinggi 81 cm dari indukan Della dan Ajay. Kelahiran ketiga pada hari Minggu, 22 Januari 2017 pukul 23.30 WITA dengan jenis kelamin betina. Bayi gajah ini memiliki berat 96 kg dan panjang 89 cm dari indukan Helen dan Ajay. Ketiga bayi gajah tersebut terlahir dalam kondisi normal dan sehat.

Sumber Info : Balai KSDA Bali

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini