Selamat! Beberapa UPT Ditjen KSDAE diberikan Penghargaan di Jakarta

Senin, 15 Januari 2018

Jakarta, Senin 15 Januari 2018. Persiapan pelaksanaan DIPA Tahun Anggaran 2018 dilaksanakan di Gedung Manggala Wanabakti di Ruang Rimbawan 1 tanggal 15 sampai dengan 16 Januari 2018. Seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) lingkup Ditjen KSDAE mengikuti kegiatan ini dan dipimpin langsung oleh Dirjen KSDAE Bapak Ir. Wiratno, M.Sc dan didampingi Sekditjen KSDAE Bapak Ir. Herry Subagiadi, M.Sc. Kegiatan ini dilaksanakan untuk evaluasi tahun 2017, pengarahan teknis anggaran Tahun 2018, strategi dalam mencapai role model, dan penandatanganan kinerja.

“Untuk memperoleh public trust  dari masyarakat maka setiap UPT harus bertindak cepat dalam menangani masalah di lapangan”, tegas Dirjen KSDAE saat membuka sekaligus memberikan arahan dalam acara ini. 

Pada rangkaian kegiatan ini, penghargaan diberikan kepada 10 UPT dengan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) tertinggi tahun 2017 antara lain BTN Komodo, BBKSDA Jawa Barat, BBTN Bromo Tengger Semeru, Direktorat KKH, BTN Gunung Rinjani, BTN Bali Barat, BKSDA Bali, BTN Tanjung Puting, BBKSDA Jawa Timur, dan BKSDA Jawa Tengah. Selain itu, diberikan pula penghargaan kepada 5 UPT dengan Realisasi Anggaran tertinggi tahun 2017 antara lain BKSDA Bengkulu, BTN Merbabu, BTN Salak, BTN Siberut, dan BTN Matalawa.

Sumber : Ditjen KSDAE

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini