Bakti Rimbawan BKSDA Sultra Kepada Purna Bakti

Selasa, 16 Maret 2021

Kendari, 16 Maret 2021. Memperingati Hari Bakti Rimbawan Tahun 2021 ke 38, Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sulawesi Tenggara (BKSDA Sultra) mengadakan acara ramah tamah dengan Purna Bakti Rimbawan. Acara berlangsung di Aula BKSDA Sultra dengan hikmat dan sesuai standar protokol covid 19 yang dimulai dengan menyanyikan lagu Mars Rimbawan. Ini merupakan bentuk apresiasi BKSDA Sultra kepada para pegawai yang telah purna tugas atas dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya selama bertahun-tahun hingga akhir masa baktinya sebagai ASN Kementerian LHK khususnya BKSDA Sultra.
 
Kepala BKSDA Sultra Sakrianto Djawie, SP.,M.Si. mengatakan acara ini dilakukan untuk menghargai atas jasa para purna bakti rimbawan dalam mendedikasikan kerja mereka selama puluhan tahun untuk menjaga dan melestarikan kawasan kita. Bapak Djamaludin AP selaku perwakilan purna bakti rimbawan juga menyampaikan rasa terima kasih dan diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari BKSDA Sultra kepada purna bakti rimbawan.
 
Sumber : Balai KSDA Sulawesi Tenggara
 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini