Inovasi Manggala Agni Balai Besar TaNa Bentarum, Olah Sampah Plastik menjadi BBM dan Paving Block

Senin, 02 Maret 2020

 

Vega, 29 Februari 2020 - Dalam rangka memperingati Hari Lahan Basah Sedunia dan Hari Peduli Sampah Nasional, Manggala Agni Brigdalkarhut Balai Besar Taman Nasional Betung Kerihun dan Danau Sentarum (TaNa Bentarum) terlibat langsung dalam acara Aksi Peduli Sampah yang diselenggarakan di Desa Vega Kecamatan Selimbau. Pada kesempatan ini Anggota Manggala Agni mendemonstrasikan cara pengolahan sampah plastik menjadi BBM dan Paving Block.

Personil Manggala Agni yang berjumlah 10 (sepuluh) orang secara bergantian mendemonstrasikan alat pengolah sampah plastik menjadi BBM. Menurut Kadaops Manggala Agni, Ade Arief “Bahwa salah satu inovasi kami adalah alat yang bisa mengubah sampah menjadi BBM dan Paving Block, rangkaian alat ini bisa mengubah plastik menjadi BBM melalui proses pirolisis sehingga sampah plastik yang menjadi masalah lingkungan bisa kita olah menjadi sesuatu yang bermanfaat.”

Menurut Camat Selimbau, Abdul Hasyim pada sambutannya menyampaikan “permasalahan yang sudah umum baik di Desa binaan Balai Besar TaNa Bentarum maupun di luar adalah masalah kebersihan sampah, saya berharap bahwa dengan adanya inovasi ini bisa mengurangi sampah yang ada dan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pengolahan sampah”.

Menurut Kepala Bidang PTN Wilayah III Lanjak, Gunawan Budi Hartono ”Pengolahan sampah plastik menjadi BBM dan Paving Block sangat penting karena selain menciptakan lingkungan menjadi bersih juga dapat   membantu meningkatkan ekonomi masyarakat, karena BBM dan Paving Block hasil olahan sampah tersebut mempunyai nilai ekonomi yang dapat menjadi salah satu alternatif mata pencaharian bagi masyarakat danau sentarum”, Pungkasnya.

 

Sumber: Balai Besar Taman Nasional Betung Kerihun dan Danau Sentarum

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini