Patroli Pengamanan Kawasan bersama Masyarakat Mitra Polhut (MMP) Resort 6 Muara Bangko Seksi PTN Wilayah III Sibanggor Taman Nasional Batang Gadis

Senin, 18 November 2019

Mandailing Natal, 18 November 2019. Kawasan Taman Nasional Batang Gadis memiliki potensi flora/fauna yang dilindungi yang menjadi prioritas secara nasional. Keberadaan flora/fauna tersebut sudah terancam punah, salah satu faktor penyebabnya adalah terganggunya habitat. Patroli pengamanan hutan dilakukan guna mencegah adanya kejahatan kehutanan khususnya perambahan, penebangan hutan/pencurian kayu, kebakaran hutan, perburuan satwa dan pendudukan kawasan di dalam TN. Batang Gadis. Desa Banjar Melayu terletak di Kecamatan Batang Natal, berjarak sekitar 3 kilometer untuk memasuki Kawasan Taman Nasional Batang Gadis.

Metode pelaksanaan kegiatan patroli bersama mmp ini dilakukan berdasarkan rencana kerja, baik dari peralatan seperti peta kerja dan alat teknis. Tim Patroli menggunakan kendaraan bermotor dan berjalan kaki menyusuri Kawasan Hutan Taman Nasional Batang Gadis, mencatat segala bentuk pengamatan yang terjadi di lapangan dan pengambilan track dan waypoint. Jalur yang dilewati oleh tim merupakan jalur yang sering dilewati juga oleh masyarakat dalam berkebun yang memiliki topografi sedang hingga terjal dan kondisi jalan yang dilewati bergantung pada cuaca ataupun curah hujan, Dari pengamatan yang dilakukan oleh tim selama melaksanakan kegiatan ini di lapangan, terdapat beberapa aktivitas manusia seperti mengambil kayu dan berkebun karet yang berada diluar kawasan TN Batang Gadis.

Kawasan TN Batang Gadis disekitar Desa banjar Melayu aman dari ancaman seperti pembalakan, perambahan dan perburuan dan ditemukan beberapa satwa burung dengan jenis rangkong dan elang. TN Batang Gadis di sekitar Desa Banjar Melayu didapatkan dengan kondisi hutan dengan vegetasi rapat dan masih alami serta topografi yang curam dan terdapat beberapa anak sungai.

Sumber: Balai Taman Nasional Batang Gadis

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini