Minggu, 17 Juni 2018
Soppeng, 17 Juni 2018. Setelah bersilaturrahmi bersama keluarga besar selama tiga hari Lebaran, dengan sajian cita rasa kuliner dan kudapan nikmat yang berkolesterol dihari Lebaran, maka berendam dikolam pemandian air panas diyakini dapat menyembuhkan aneka macam penyakit dan kepenatan serta relaksasi urat betis dan kaki.
Di Sulawesi Selatan ada beberapa pemandian kolam air panas sebagai destinasi wisata. Namun hanya di Taman Wisata Alam Lejja di Soppeng yang mampu memberikan sensasi relaksasi dikeasrian hutannya yang hijau kepada wisatawan. Pada Hari Idul Fitri kali ini tercatat 318 tiket terjual. Kemudian pada H+1 meningkat drastis menjadi 4287 tiket. Dan pada H+2 berbarengan dengan hari Minggu tercatat 6622 tiket terjual, dengan total 11.226 pengunjung selama 3 hari.
Antusiasme masyarakat yang berkunjung ke TWA Lejja di Soppeng yang berjarak 4 jam dari kota Makassar melalui jalan darat ini menyebabkan antrian sepanjang 3 km memasuki loket masuk hingga ke area parkiran kendaraan. Kepadatan pengunjung terjadi diarea kolam permandian dari hari biasanya. Namun petugas dari Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan bersama Dinas Pariwisata dan Dinas Perhubungan Kabupaten Soppeng, dapat mengantisipasi dan mengatasi lonjakan pengunjung mulai dari pintu loket sampai ke area permandian sehingga kenyamanan dan keamanan bagi para wisatawan terjaga.
Kepala Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan, Ir. Thomas Nifinluri, M.Sc menyampaikan apresiasi kepada petugas yang tetap siap dan antisipatif dalam melaksanakan pelayanan publik semasa libur Lebaran dan libur bersama kali ini.
Sumber : Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0