Trenggiling Temuan Pakpahan Dilepasliarkan BBKSDA Sumut

Senin, 22 Agustus 2022

Trenggiling hasil penyerahan warga Kolang dilepasliarkan

Kolang, 18 Agustus 2022. Bermula dari informasi yang disampaikan kepada Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Bidang KSDA Wilayah II Pematangsiantar, tentang adanya seorang warga Desa Rawa Makmur, Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapanuli Tengah yang menemukan 1 (satu) ekor Trenggiling (Manis javanica), pada Selasa 16 Agustus 2022. Menindaklanjuti laporan tersebut, pada hari yang sama Kepala Resort Konservasi Wilayah Pelabuhan Laut Sibolga menuju ke lokasi dan bertemu dengan warga yang menemukan trenggiling, Pakpahan, didampingi dari lembaga Kelompok Konservasi Penyu Pantai Bandang (KKP2B), lembaga Yayasan Menjaga Pantai Barat (Yamantab) serta security dari perusahaan PT. Sinar Sawit Nauli.

Dalam keterangannya kepada petugas, Pakpahan menjelaskan, menemukan satwa tersebut pada Selasa 15 Agustus 2022, saat melintas di jalan Dusun Sordang, Desa Unte Mungkur IV yang bersebelahan dengan Desa Rawa Makmur. Dia tidak mengetahui bahwa satwa tersebut merupakan jenis yang dilindungi. Setelah mendapat penjelasan dari Kepala Resort Konservasi Wilayah Pelabuhan Laut Sibolga yang didampingi dari lembaga KKP2B dan Yamantab, akhirnya Pakpahan dengan kesadaran sendiri dan secara sukarela menyerahkan satwa tersebut kepada petugas.

Setelah memperhatikan kondisi satwa dalam keadaan sehat dan masih memiliki sifat liar, akhirnya diputuskan Trenggiling dengan berat sekitar 6 kg dilepasliarkan kembali ke kawasan hutan yang ada di Desa Rawa Makmur, pada Selasa, 16 Agustus 2022, sekitar pukul 17.40 Wib. Pelepasliaran ini merupakan kado dalam rangka peringatan HUT RI Ke 77 dan sekaligus sebagai bagian dari road to HKAN 2022. Semoga trenggiling dapat hidup dan berkembang biak dengan baik di habitat alaminya

Sumber : Lantas Hutagalung – Polhut Balai Besar KSDA Sumatera Utara.

 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini