Survei Aves di Resort 6 Sibanggor Julu TN Batang Gadis

Kamis, 30 Juni 2022

Mandailing Natal, 30 Juni 2022 - Sebagai salah satu kawasan konservasi di Indonesia, Taman Nasional Batang Gadis menjadi tempat perlindungan berbagai jenis satwa yang ada di Kabupaten Mandailing Natal dan wilayah sekitarnya. Taman Nasional Batang Gadis kaya akan bermacam spesies satwa liar khususnya burung. Tidak kurang dari 278 jenis burung berhasil tercatat di kawasan Taman Nasional ke-42 di Indonesia ini. Dari jumlah tersebut, sebanyak 56 jenis diantaranya merupakan jenis yang dilindungi, sebanyak 16 jenis merupakan burung endemik di pulau Sumatera, dan 19 jenis merupakan burung migran yang dapat ditemui pada musim tertentu (umumnya pada saat musim dingin di wilayah sub tropis).

Kegiatan survei aves ini telah dilaksanakan selama 5 hari yaitu terhitung mulai tanggal 29 Maret-02 April 2022. Survei aves ini bertujuan untuk mengetahui jenis aves yang ada di kawasan Resort 6 Sibanggor Julu  beserta kelimpahan, keanekaragaman dan kesergamannya. Bentuk kegiatan yang dilaksanakan adalah melakukan survei aves dengan menelusuri jalan kawasan hutan dan berhenti di lokasi-lokasi yang dianggap ideal untuk melakukan pengamatan burung (point count) terutama di lokasi yang banyak pohon sedang berbunga dan berbuah. Jenis burung yang ditemukan kemudian dicatat dan didokumentasikan menggunakan kamera serta diidentifikasi menggunakan buku panduan lapangan.

Dari hasil survei ini ditemukan total 16 jenis aves dan sebanyak 2 jenis termasuk aves yang dilindungi. Seluruh aves yang ditemukan memiliki status IUCN yang berbeda. Sebanyak 15 jenis berstatus Least Concern (LC), dan 1 jenis berstatus Vulnerable (VU).

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini