Tersangkut, Enam Ekor Penyu Diserahkan ke Resort Pulau Kelapa

Kamis, 16 Juni 2022

Pulau Kelapa Dua, 16 Juni 2022. Masyarakat Pulau Kelapa Dua menyerahkan 6 (enam) ekor penyu yang merupakan satwa dilindungi kepada petugas Resort Pengelolaan Taman Nasional (PTN) Pulau Kelapa, Balai Taman Nasional (TN) Kepulauan Seribu. Penyerahan penyu sisik ini didasarkan atas laporan Bapak Budi Hartono yang merupakan pensiunan petugas Balai TN Kepulauan Seribu yang mendapatkan infomasi dari Bapak Doyok seorang nelayan di Pulau Kelapa menyampaikan adanya penyu tersangkut pada jaring nelayan miliknya di sebelah Utara Perairan Kepulauan Seribu.

Menelusuri informasi yang diperoleh oleh Bapak Budi Hartono, Kepala Seksi PTN Wilayah I Pulau Kelapa segera memerintahkan tim untuk mengecek ke dermaga CNOOC di Pulau Kelapa tempat di mana penyu yang tersangkut jaring diamankan dan menerima penyerahan penyu tersebut dari nelayan yang diwakilkan oleh Bapak Budi Hartono kepada pihak Taman Nasional Kepulauan Seribu.

Selanjutnya penyu yang diserahkan akan dilakukan observasi di Pusat Pelestarian Penyu SPTN Wilayah I Pulau Kelapa untuk mengetahui kondisi kesehatan penyu.  Berdasarkan hasil identifikasi penyu hasil serahan tersebut terdiri dari 5 ekor penyu hijau (Chelonia mydas) dengan rerata panjang karapas 43 cm dan rerata lebar kerapas 36,4 cm, serta 1 (satu) ekor penyu sisik (Eretmochelys imbricata) berjumlah satu ekor dengan panjang karapas 27 cm dan lebar karapas 24 cm.

Sumber: Wira Saut Simanjutak - Penyuluh Kehutanan SPTN Wilayah I Pulau Kelapa, Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini