Diskusi Publik Untuk Mitigasi Konflik Harimau vs Manusia

Rabu, 14 September 2022

Pekanbaru, 14 September 2022 - Kepala Balai Besar KSDA Riau, bapak Genman S. Hasibuan hadir pada Diskusi Publik tentang Mitigasi Konflik Harimau vs Manusia Dengan Pendekatan Folu Net Sink, Selasa (6/9) di kantor Yayasan Perkumpulan Elang, Pekanbaru. Balai Besar KSDA Riau berharap ini menjadi salah satu langkah untuk upaya meminimalisir konflik harimau sumatera dan manusia serta mendukung pelestariannya.

Diskusi publik ini juga sebagai upaya mendorong solusi terbaik terhadap munculnya konflik satwa liar terutama harimau sumatera yang tentunya perlu pelibatan multi pihak serta berbasis pada upaya secara landskap dan senantiasa mengutamakan keselamatan keduanya baik manusia maupun satwa liar.

Landskap Semenanjung Kampar secara khusus merupakan lokasi dengan keberadaannya cukup tinggi serta memiliki tutupan lahan yang masih relatif bagus, sehingga mendorong perbaikan manajemen pengelolaan menjadi hal yang sangat penting dalam rangka mewujudkan harmonisasi kehidupan liar dengan manusia.

Adanya keterkaitan program perbaikan habitat berbasis landskap ini dengan program yang saat ini menjadi bagian dari komitmen bangsa Indonesia yaitu Folu Net Sink salah satunya dengan perbaikan habitat dan pengurangan deforestrasi.

Sebagai informasi acara yang dimotori oleh Yayasan Perkumpulan Elang menghadirkan nara sumber dari Jikalahari, Walhi Riau dan Balai Besar KSDA Riau serta Perkumpulan Elang. Hadir dalam acara tersebut beberapa LSM yang tergabung dalam perkumpulan Jikalahari dan mahasiswa serta pihak swasta.

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini