Senin, 30 September 2024 BBKSDA Sumatera Utara
Desa Paluh Kurau, 30 September 2024. Memperingati Hari Oeang Ke 78 pada Jumat, 27 September 2024, telah dilaksanakan penanaman 1.000 bibit mangrove di Paluh Tabuan kawasan Suaka Margasatwa (SM.) Karang Gading Langat Timur Laut di Desa Paluh Kurau, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang.
Kegiatan yang dihadiri oleh pegawai Kementerian Keuangan Bea Cukai Medan, pegawai Balai Besar KSDA Sumatera Utara, Polairud Polda Sumatera Utara, Babinsa Paluh Kurau, Sekretaris Desa dan BPD Paluh Kurau, KTH Tunas Tanjung Harapan, KTH Pesisir Utara dan masyarakat Dusun XIII Desa Paluh Kurau, merupakan CSR dari Bea Cukai Medan dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.
Balai Besar KSDA Sumatera Utara menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini dan berharap menjadi motivasi serta inspirasi bagi pihak-pihak lain untuk ikut bersama-sama melestarikan alam dan lingkungan hidup melalui giat penanaman mangrove.
Sumber : Esra Barus, S.Hut. (Kepala Resort SM. Karang Gading Langkat Timur Laut I) – Balai Besar KSDA Sumatera Utara
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 5