Peningkatan Efektivitas Pengelolaan Harimau Sumatera

Sabtu, 10 Juni 2017

Riau – 09/06/2017, Balai Besar KSDA Riau bersama dengan WWF menggelar workshop tentang Penilaian Efektivitas Pengelolaan Kawasan Konservasi dengan menggunakan  Management Effectiveness Tracking Tool ( METT)  assessment  + Conservation Assured Tiger Standard (CATS) selama 4 (empat) hari dari tanggal 06 s.d 09 Juni 2017 di Hotel Premier dan Camp WWF Sebayang.

Acara yang dihadiri oleh Balai Besar KSDA Riau, WWF, CATS Committee, pihak Akademisi (Unand, Unilak, IPB), Yapeka, Indecon, Perusahaan HTI,  Forum Harimau Kita, Forum Masyarakat Subayang, Balai TNTN, Bappeda dan Dinas Kehutanan ini bertujuan untuk melakukan penilaian pengelolaan kawasan menggunakan metoda METT dan uji coba penggunaan metode  CATS dalam mengukur pelaksanaan pengelolaan kawasan SM  Rimbang Baling sebagai habitat harimau Sumatera. Pengukuran nilai pengelolaan kawasan akan memberikan gambaran kepada pengelola kawasan tentang langkah-langkah dan program yang telah dan harus dilakukan agar pengelolaan dikategorikan lebih efektif sesuai tujuan arah pengelolaan kawasan terutama dalam mendukung kelestarian harimau Sumatera.

Hal ini sangat penting untuk dilakukan karena harimau Sumatera merupakan species endemik Sumatera yang statusnya sudah terancam punah. Disamping itu dari aspek ekologi harimau memainkan peran yang vital dalam ekosistem hutan tropis Sumatera.

Kehadirannya sangat diperlukan antara lain untuk mengendalikan populasi serta perilaku satwa mangsa.  Peran tersebut sangat penting untulk menjaga  keutuhan dan keseimbangan ekosistem hutan.

Sumber Info: BBKSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini