Pendampingan KTH Binaan BBKSDA Riau

Kamis, 30 Maret 2023

Pekanbaru, 30 Maret 2023 - Balai Besar KSDA Riau pada tanggal 21-23 Maret melakukan pendampingan kepada Kelompok Tani Hutan (KTH) baru binaan yang berada di Desa Kuntu, Kec. Kampar Kiri, Kab. Kampar dan di Desa Petai, Kecamatan Singingi Hilir, Kab. Kuantan Singingi. Pendampingan dilakukan pada KTH Toeroba Amanah di Desa Kuntu dan KTH Singagak Lintang di Desa Petai.

KTH Toeroba Amanah akan melakukan usaha budidaya ikan dengan jenis lokal sebagai komoditi utama yaitu Ikan Kapiek. Ikan tersebut adalah ikan asli dari sungai yang melintasi desa Kuntu juga Ikan nila, gurami, dan sebagainya. Sementara KTH Singagak Lintang akan melakukan budidaya sapi.

Selain pendampingan , juga dilakukan pemilihan pengurus inti yaitu Ketua, Sekretaris dan Bendahara. Hasil dari pemilihan ditandatangani dalam Berita Acara pembentukan KTH. Tim fasilitator menjelaskan teknis pemberian bantuan ekonomi produktif kepada kelompok dan ketertiban administrasi yang harus dipenuhi. Pembentukan kelompok juga dihadiri oleh Kepala Desa, beliau menyatakan  komitmennya untuk mendorong kemajuan kelompok dan akan ikut menyertakan BUMDES sebagai modal kelompok.

Fasilitator memberikan motivasi dan arahan pengembangan kelompok termasuk pentingnya kesolidan, saling percaya dan pertemuan rutin KTH.

Sumber: Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini