BKSDA Jambi Beri Bantuan Covid-19 di Tebo

Selasa, 22 September 2020

Tebo September 2020. Wabah Covid-19 melanda banyak Negara di dunia termasuk Indonesia. Wabah Covid-19 tidak hanya merupakan masalah nasional dalam suatu Negara, tapi sudah merupakan masalah global. Penyebaran Covid -19 yang begitu cepat berdampak kepada kehidupan sosial dan melemahnya ekonomi masyarakat. Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jambi melalui Masyarakat Mitra Konservasi (MMK) turut berpartisipasi memberikan bantuan Covid-19 kepada masyarakat di 5 Desa yaitu Desa Suo-Suo, Desa Muaro Sekalo, Desa Muaro Kilis, Desa Semambu, serta Desa Pemayungan, Kabupaten Tebo.

Melalui Seksi Konservasi Wilayah (SKW) II, BKSDA Jambi mendistribusikan bantuan COVID-19 yang terdiri dari masker, madu, jahe kemasan, susu, serta vitamin c sebanyak 50 paket di Tebo. Wawan Gunawan selaku Kepala SKW II mengatakan bahwa, “Bantuan ini telah kami distribusikan kepada 50 orang anggota Masyarakat Mitra Konservasi (MMK) di sekitar Resort Tebo. Semoga bantuan tersebut dapat memberikan kesehatan bagi para warga.” Ujarnya. Ucapan terima kasih pun disampaikan oleh Sigir yang merupakan salah satu perwakilan pembina MMK “Kami sangat berterima kasih atas bantuan Covid-19 dari BKSDA Jambi, semoga kita senantiasa diberi kesehatan” ujarnya.

Rahmad Saleh, S.Hut.,M.Si selaku kepala Balai KSDA Jambi saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa, "Bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk partisipasi Balai KSDA Jambi bagi para warga yang membutuhkan. Karena sekecil apapun kebaikan yang bisa kita lakukan, mari kita lakukan untuk membantu penanggulangan virus ini” tutupnya.

Sumber : Balai KSDA Jambi

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini