Pulau Menjangan TN Bali Barat Kedatangan 16 Pelajar Internasional

Rabu, 14 Februari 2018

Pulau Menjangan, 14 Februari 2018. Taman Nasional Bali Barat (TNBB) tepatny di Pulau Menjangan Senin, 12 Februari 2018 kedatangan kunjungan lapangan dari Singapura Amerika School (SAS). Rombongan sekolah internasional yang datang berjumlah 16 orang pelajar dan 3 orang pendamping yang difasilitasi oleh Friends of Menjangan serta didampingi oleh Petugas Resort Pulau Menjangan. Kunjungan tersebut merupakan rangkaian kegiatan stewardship, yaitu kegiatan perlindungan dan perbaikan kualitas lingkungan yang melibatkan suatu kelompok dengan tujuan untuk pemulihan sumberdaya alam dan mencegah hilangnya habitat alami. Bentuk kegiatannya berupa aksi bersih (clean up) pantai dan aksi bersih bawah air (under water clean up) di sekitar kantor Resort Pulau Menjangan. Selain itu, peserta juga diberikan pengetahuan tentang konservasi terumbu karang dan pentingnya menjaga terumbu karang dari dampak aktivitas wisata serta sampah di perairan.

Peserta diajak memungut dan mengumpulkan sampah anorganik, khususnya plastik. Sementara untuk aksi bersih bawah air, peserta melakukannya sambil snorkeling dan free diving. Sampah yang dikumpulkan dari kegiatan tersebut sebanyak 52 Kg, berupa plastik, karet dan styrofoam.

Suparno, pendiri sekaligus Ketua Friends of Menjangan, menyatakan kegiatan stewardship berupa clean up dapat menumbuhkembangkan minat cinta lingkungan sehingga muncul pemahaman dan tanggung jawab sebagai individu untuk menjaga kondisi lingkungan tetap sesuai fungsinya. Sementara Polhut Resort Pulau Menjangan, Tosin SH menjelaskan bahwa kegiatan clean up di Pulau Menjangan dilakukan secara kontinyu dan terjadwal, baik oleh petugas resort maupun mitra Balai TNBB. Tosin juga mengajak kepada semua pihak untuk terus berpartisi aktif dalam penanganan sampah di Pulau Menjangan sebagai salah satu bentuk tanggung jawab bersama dalam menunjang pelayanan wisata dan upaya konservasi Pulau Menjangan.

Sumber : Balai TN Bali Barat

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini