BBKSDA Sumut Bantu Kelompok Tani Wanita Lestari Tingkatkan Usaha Ekonomi Produktif

Selasa, 22 September 2020

Desa Kaban Tengah, 17 September 2020. Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Bidang Konservasi Wilayah I Kabanjahe melakukan kerjasama dengan masyarakat di Dusun Kuta Parira, Desa Kaban Tengah, Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe (STTUJ) Kabupaten Pakpak Barat melalui Pengelolaan Usaha Ekonomi Produktif sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat sekitar hutan yang berkaitan langsung terhadap keutuhan dan kelestarian hutan. Kerjasama dilakukan bersama Kelompok Tani Wanita Lestari yang keanggotaannya berjumlah 15 orang. 

Kegiatan Peningkatan Kapasitas Kelompok Tani Wanita Lestari yang dilaksanakan pada Rabu, 16 September 2020, berkolaborasi dengan para penyuluh peternakan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Pakpak Barat untuk dapat mengembangkan usaha ternak kambingnya dengan baik, sehingga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat khususnya Dusun Kuta Parira, Desa Kaban Tengah, Kecamatan STTUJ, Kabupaten Pakpak Barat.

Sebelumnya Balai Besar KSDA Sumatera Utara sudah melalui tahapan-tahapan berupa : indentifikasi pengembangan ekonomi alternative masyarakat, pembentukan kelompok masyarakat, penyusunan rencana kerja, peningkatan kapasitas, pengembangan usaha ekonomi masyarakat dengan pemberian bantuan berupa hewan ternak kambing sesuai dengan yang direncanakan kelompok dan monitoring progress  kegiatan.

Sebagai informasi, masyarakat Dusun Kuta Parira yang berbatasan langsung dengan kawasan hutan Suaka Margasatwa (SM) Siranggas sebagian besar mata pencahariannya bersumber dari pertanian, dimana pengairannya bersumber dari kawasan kawasan SM. Siranggas. Sehingga masyarakat mempunyai peranan yang sangat penting untuk menjaga kelestarian kawasan hutan, khususnya SM. Siranggas. 

Sumber : Bidang Konservasi Wilayah I Kabanjahe Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini