Balai TN Tesso Nilo Duduk Bersama Masyarakat Lubuk Kembang Bunga

Jumat, 20 April 2018

Lubuk Kembang Bunga, 18 April 2018. Balai Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) duduk bersama laksanakan rapat gabungan dengan Pemerintah Desa Lubuk Kembang Bunga, Perempuan Batang Nilo (PERBANI), serta masyarakat Desa Lubuk Kembang Bunga (LKB).

Rapat bersama tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Lubuk Kembang Bunga dalam rangka pembahasan banyak hal mengenai kerjasama pengelolaan hutan dengan Desa LKB, salah satunya terkait program-program pemberdayaan masyakarat dan peningkatan kapasitas kelompok.

Dalam rapat bersama yang ikuti TNTN bersama masyarakat LKB juga dijadikan momentum untuk mengevaluasi penanaman hutan seluas 125 Ha yang telah dilaksanakan, “Tadi selain membahas program-program pemberdayaan masyarakat kita juga mengevaluasi kegiatan penanaman hutan seluas 125 Ha yang sudah kita laksanakan tempo hari, kita berharap hasil rapat dan evaluasi yang sudah kita bahas memberi dampak baik bagi pengelolaan kawasan hutan” ungkap Ka Resort Air Hitam-Bagan Limau, Ahmad Gunawan, S.Hut.

Masyarakat bersama Taman Nasional Tesso Nilo juga bahas perihal kolaborasi pengelolaan ekowisata di kawasan Taman Nasional Tesso Nilo yang disusun akan dikelola bersama-sama dengan masyarakat.

Sumber : Balai Taman Nasional Tesso Nilo

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini