Launching dan Bimtek Sitroom Balai TN Kepulauan Togean

Selasa, 17 April 2018

Ampana, 17 April 2018. Balai TN Kepulauan Togean (TNKT) melaunching dan melaksanakan Bimtek Sitroom RBM Di Aula Kantor Balai TNKT. Launching Sitroom dilaksanakan senin, 16 April 2018 yang dilanjutkan Bimtek sampai dengan  Selasa Tanggal 17 April 2018. Bimtek dihadiri  seluruh pegawai Balai TNKT baik yang ada di Kantor Balai maupun yang berasal dari lapangan.

Launching sitroom dipimpin langsung Kepala Balai TNKT Ir. Bustang. "Kegiatan bimtek Sitroom RBM ini dapat meningkatkan skill dan pengetahuan pegawai dalam pengumpulan data yang sudah berbasis resort. Output yang diharapkan dengan adanya Bimtek sitroom RBM, data yang disampaikan oleh BTNKT sudah sesuai tematik, valid dan memiliki time series” ujar Bustang,  dalam arahannya.

Pemateri Bimtek Sitroom RBM berasal dari CV. Gamma Media Solusindo selaku fasilitator. Tujuan dibuatnya sitroom RBM ini antara lain agar Pusat dapat mengakses langsung data yang berasal dari lapangan, mempermudah Balai/Pusat untuk monitoring kegiatan di lapangan, mempermudah untuk menganalisa hasil data di lapangan, mempermudah penyelesaian masalah yang dihadapi dilapangan dan adanya penyampaian hasil monitoring secara digital dan detail. Destia selaku pemateri menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat membantu kinerja teman-teman yang berada di lapangan dan setiap individu yang di lapangan dapat lebih proaktif, ujarnya.

Sumber : Balai TN Kepulauan Togean

 

 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini